Tips Menggunakan Masker Mata Agar Lebih Efektif, Jangan Sampai Salah!

Kulit area mata adalah bagian yang rentan menghitam atau yang biasa disebut sebagai mata panda. Untuk mengatasi masalah tersebut Rekt bisa menggunakan berbagai produk perawtan yang diformulasikan untuk mengatasi mata panda. Seperti yang telah diketahui bahwa saat ini perawatan mata sudah beragam sekali jenisnya, salah satunya adalah masker mata.

Memakai masker mata sangat perlu kamu ketahui sebagai rutinitas perawatan kecantikan dan kesehatan mata, Pasalnya, kulit sekitar mata cenderung lebih tipis dibandikan kulit area wajah lainnya sehingga tanda-tanda penuaan dini, seperti kerutan, lebih rentan terjadi.

Umumnya, masker mata berbentuk gel atau krim yang digunakan dengan cara dioles pada area kulit bawah mata. namun, seiring dengan perkembangan teknologi, jenis masker ini juga sudah ada yang berebntuk patch sehingga dapat ditempel langsung dibawah mata.

Untuk memperoleh hasil yang semaksimal mungkin dari penggunaan masker mata, Callista Arum perlu tahu tips menggunakan masker mata dengan benar. Lantas apasaja sih tipsnya? Penasarankan? Yuk simak ulasannya dibawah ini!

1. Bersihkan Wajah Terlebih dahulu

Tips memakai masker mata yang tepat adalah mencuci wajah terlebih dahulu menggunakan sabun cuci muka sesuai jenis kulitmu. Jika menggunakan makeup, sebaiknya bersihkan dulu sisa-sisa makeup di wajah, termasuk area mata, menggunakan makeup remover. Kemudian, lanjutkan tahapan mencuci wajah untuk mengangkat sisa makeup, kotoran, dan minyak.

Pastikan wajah mu sudah benar-benar bersih. Kemudian, keringkan wajah menggunakan handuk bersih dengan cara menepuk-nepuknya perlahan. Hindari menggosok wajah dengan handuk karena dapat mengiritasi wajah kamu.

2. Aplikasikan Toner

Setelah membersihkan wajah, aplikasikan toner pada kulit wajah. Toner ini berfungsi untuk melembapkan kulit wajah serta menyeimbangkan pH kulit. Biasanya, setelah mencucui muka, pH kulit wajah akan menjadi lebih tinggi atau rendah karena penggunaan produk pembersih wajah.

Ketidakseimbangan pH kulit cenderung membuat kulit terasa kering. Gunakan toner yang seusai dengan jenis kulitmu

3. Pastikan tangan dalam kondisi bersih dan baca aturan pakai masker

Tips berikutnya adalah cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir. Fungsi masker mata akan bekerja secara maksimal jika tanganmu dalam kondisi bersih.

Selain itu, kamu juga harus memperhatikan aturan pakai produk untuk memaksimalkan penggunaannya. Setiap jenis masker mata mungkin memiliki aturan cara pakai masker yang berbeda-beda. Maka, sangat penting untuk membaca aturan pakai yang tertera di balik kemasan masker sebelum menggunakannya.

 4. Tempelkan masker mata

Tips memakai masker mata harus sesuai dengan jenisnya. Unutk jenis eye patch, kamu hanya perlu melepaskan plastik tips yang membungkus masker. Kemudian, tempelkan ke area kulit bawah mata yang dekat dengan hidung.

Tekan masker mata secara perlahan agar dapat menempel dengan sempurna, Sedangkan, untuk jenis masker mata berbentuk gel atau krim, ambil produk secukupnya menggunakan jari tangan bersih. Kemudian, ratakan seraya memijat kulit dengan lembut.

Lakukan pijatan dengan gerakan memutar, yaitu dari bawah mata dekat hidung, lalu ke kelopak mata. Hal ini bertujuan untuk menghilangkan kerutan di bawah mata dan garis-garis halus di wajah.

5. Jangan pakai masker terlalu lama

Tips memakai masker mata berikutnya adalah selama 10-20 menit. Selama rentang waktu ini, kamu bisa sambil melakukan aktivotas lainnya, seperti membaca buku, menonton drama Korea miliki Chan Eun Woo. atau bermain game mobile legends. Jangan memakai masker terlalu lama. Hal ini akan menimbulkan reaksi tertentu pada  area kulit bawah mata.

ika dirasa produk dalam masker mata sudah menyerap secara maksimal, segera lepas masker mata dan jangan digunakan kembali.


demikianlah tips menggunakan masker mata agar lebih efektif. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba yah!

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama