Dalam merias wajah, bibir menjadi salah satu item pendukung untuk tampil cantik dan menarik. Walaupun banyak bentuk bibir yang berbeda dimiliki tiap orang, namun tidak menutup kemungkinan untuk merias agar terlihat cantik.
Produk pemulas
bibir sendiri juga hadir dalam berbagai macam. Ada yang memiliki fungsi untuk
merias, merawat dan menjaga tampilan bibir untuk terlihat cantik dan sehat.
Penasaran? Ini
dia produk pemulas bibir yang harus kamu tau beserta dengan fungsinya. Simak
penjelasanya, yuk!
1. Lip Balm
Produk yang
satu ini berfungsi untuk merawat bibir, agar tidak kering dan pecah-pecah. Biasanya,
hal tersebut menjadi masalah yang sering dihadapi oleh banyak orang. Biasanya, lip balm memberikan tampilan warna yang
natural pada bibir.
Kamu bisa
mengaplikasikannya langsung ke bibir dari tabung lip balm itu sendiri. Produk yang satu ini sangat dianjurkan untuk
dipakai selama musim dingin seperti sekarang.
2. Lip Primer
Memiliki fungsi
yang sama dengan primer wajah, produk
yang satu ini berguna untuk memastikan lipstik bertahan lebih lama. Lip primer biasanya diaplikasikan
sebelum penggunaan lipstik sebagai dasar bibir. Guna lainnya dalah memastikan
warna yang ada pada bibir lebih tahan lama.
3. Lip Tint
Produk yang
satu ini berfungsi untu menjdi pewarna bibir yang paling mudah untuk digunakan.
Kamu juga dapat dengan mudah me-retouch
produk ini ke bibir kamu untuk mendapatkan warna yang lebih fresh.
Produk ini
dapat mengering lebih cepat, maka dari itu ada baiknya menggunakan lip balm sebelum mengaplikasikannya. Karena
jikalau bibir terlihat kering dengan lip
tint, kamu akan membuat tampilan bibir lebih buruk dan menarik perhatian
orang akan kerutan yang ada di sekitar mulut.
4. Lip Plumper
Produk yang
satu ini dirancang untuk mendapatkan bibir yang terlihat lebih tebal dan penuh,
namun tetap terasa ringan. Beberapa kandungan yang di dalamnya seperti mentol
atau kayu manis memiliki fungsi untuk mengatasi iritasi ringan dan pembengkakan
di bibir.
Jikalau memiliki
bibir yang cukup sensitif, ada baiknya hindari penggunaan lip plumper. Hidrasi bibir kamu terlebih dahulu sebelum
penggunaannya ya.
5. Lip Liner
Produk ini
berguna untuk memberikan batas garis luar bibir. Warna yang dipilih untuk lip liner ini ada baiknya mendekati warna
lipstik yang digunakan. Ada baiknya menghindari penggunaan lip liner yang cenderung gelap, karena akan membuat tampilan bibir
terlihat tak wajar.
6. Lip Gloss
Jikalau
menyukai tampilan bibir yang mengkilap, lip
gloss menjadi tawaran yang menarik untuk digunakan. Produk ini membantu
kamu untuk memiliki bibir yang mengkilap sepanjang hari. Lip gloss jika bisa digunakan tanpa memakai lipstik terlebih
dahulu.
7. Lipstik Sheer
Penggunaan lipstik
ini cukup sering digunakan untuk sehari-hari. Tampilan yang dihasilkan juga
alami dan natural. Biasanya, pengaplikasiannya pada bibir tanpa menggunakan lip liner terlebih dahulu. Kamu bisa
menggunakannya dengan kuas concealer
bibir atau hanya dengan jari-jari.
Nah, itu
dia beberapa produk pemulas bibir beserta fungsinya. Mana produk yang sering
kamu pakai?