Inspirasi Make Up Ala Mikha Tambayong Agar Tampil Cantik Dan Natural


Mikha Tambayong merupakan inspirasi banyak wanita dari berbagai aspek. Olahraga, pola hidup sehat, kecantikan, dan suaranya yang manis membuat banyak wanita iri dengan gadis 28 tahun ini.

Untuk penampilannya sehari-hari, ia selalu mengenakan tampilan yang natural namun tetap elegan untuk dilihat. Begitu juga dengan tampilan make up, mungkin karena diwarisi wajah yang manis, Mikha sendiri mengaku sering menggunakan natural look agar tampilannya tidak terlihat berlebihan.

Adapun make up yang sering digunakan Mikha sendiri cukup menjadi inspirasi bagi kalian penyuka riasan wajah natural, seperti berikut:

1. Eyeshadow Warna Cokelat Dan Eyebrow Gray

Untuk tampilan riasan mata, Mikha sendiri memilih menggunakan warna netral dan natural di kulit. Adapun warna cokelat pada eyeshadow menunjang tampilan natural yang tidak terlalu menor untuk dipakai. Untuk eyebrow sendiri, ia memilih warna gray agar terlihat manis dan elegan.

 Kalian bisa menggunakan riasan mata seperti warna yang dipilih oleh Mikha Tambayong. Tak hanya itu, bentuk alis yang ia gunakan dibuat lebih menonjol agar tampil lebih on point.

2. Menggunakan Warna Nude Pada Lipstick

Pemilihan warna lipstick jatuh pada warna nude yang sesuai dengan warna tan pada kulitnya. Warna tersebut diyakini membuat riasan pada wajah gadis cantik itu menjadi lebih manis dan terlihat natural.

Beberapa warna nude  yang bisa kalian coba seperti pink nude, cokelat, krem, beige, dan lainnya.

3. Eyeshadow dan Eyebrow Nude dengan Lipstick

Untuk mendapatkan look yang manis dan natural, gadis 28 tahun ini memilih warna nude untuk eyeshadow dan pink natural untuk lipcolor. Masih manis dan juga on point, make up Mikha kali ini bisa kalian jadikan inspirasi dalam memilih lipstick yang cocok dan anti menor.

4. Pilih Base Fondation 1 Tingkat Di Bawah Warna Tone Kulit

Hal itu digunakan agar kamu tidak menampilkan warna yang bertabrakan antara wajah dan tangan. Biasanya, tone kulit tangan lebih gelap dibanding dengan warna kulit wajah. Maka dari itu, pemilihan fondation untuk kulit wajah ada baiknya menggunakan tone 1 tingkat lebih rendah.

Hal itu dilakukan oleh artis cantik yang satu ini untuk mendapatkan base fondation yang pas dan tidak belang.

5. Gunakan Liptint Merah Yang Tipis

Tampil natural tidak harus selalu menggunakan make up dengan nuansa nude. Pemakaian liptint merah yang tipis juga dapat membantu tampilan wajah terlihat manis dan feminim. Menonjolkan sedikit warna cerah yang tipis pada bibir dijamin akan membuat look make up kamu menjadi cerah.

Kamu juga bisa menggunakan riasan wajah natural dengan menggunakan liptint merah yang tipis, dijamin akan menambah rasa percaya diri untuk tersenyum lebar.

6. Pakai Kontak Lensa Berwarna Cokelat

Saat mengenakan riasan, kalian bisa juga menambahkan kontak lensa dengan warna natural agar terlihat lebih manis dan membuat make up lebih alami. Mikha memilih menggunakan warna cokelat karena tampak cocok saat dipadukan dengan riasan wajahnya.

7. Penggunaan Eyeshadow Terang Dan Lipstick Pink

Untuk menghadiri beberapa acara penting dan formal, kalian bisa menggunakan varian look eyeshadow berwarna terang dan lipcolor yang cukup terlihat, seperti warna pink dan juga ombre. Biasanya, di saat menghadiri acara, make up harus lebih terlihat.

Tapi ada baiknya, kalian merias wajah dengan tipis agar terlihat alami dan on point ya.

Nah, itu dia beberapa make up look ala Mikha Tambayong untuk mendapatkan tampilan natural yang bisa kalian jadikan inspirasi untuk merias wajah. Semoga artikel ini membantu.

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama